Arang dan intan adalah mineral yang memiliki unsur yang sama yaitu "C" carbon namun memiliki karakter petrologi yang berbeda, secara sederhana arang berwarna hitam, rapuh mudah pecah, memiliki kekerasan yang rendah, harganya murah, kemanfaatan nya rendah dan sebaliknya intan berwarna bening berkilau, sangat keras bahkan dijadikan mata bor untuk pemboran migas, harganya sangat mahal dan dijadikan salah satu perhiasan manusia paling berkelas.
Yang membedakan keduanya adalah proses terbentuknya. Intan diproses dengan tekanan, pemanasan tinggi, dan waktu yang lama, sedangkan arang diproses dengan waktu yang lebih pendek dan dipanaskan dengan suhu yang rendah.
Begitu juga kita sebagai manusia, bisa bernilai tinggi, berkilauan kita sehingga bisa menerangi sekelilingnya itu tergantung bagaimana proses yang kita lalui. Mengharapkan menjadi berlian sementara tekanan, dan proses pemanasan yang kita terima sebentar dan sedikit, tentu hal yang mustahil.
Dari arang dan intan ini dapat kita ambil pelajaran, ada manusia arang dan ada juga manusia intan. Ada manusia yang terus berlatih, mengupgrade diri, mengoptimalkan waktu yang dimiliki untuk belajar dan berkarya, dalam waktu yang tidak sedikit yang disebut sebagai manusia intan dan ada juga manusia yang malas untuk berlatih dan belajar, waktu terus berjalan tapi tidak menambah wawasan dan skill inilah yang disebut manusia arang.
Dimanakah posisi kita?
- By:Kemas Moh. Ade Isnaeni
Posting Komentar